Etiket Pesta untuk Tuan Rumah dan Tamu
Dalam mengadakan pesta, formil atau tidak, baik tuan rumah maupun tamu mempunyai harapan tertentu.
Tuan rumah harus mempersiapkan pesta dan melayani para tamu secukupnya. Para tamu harus menyesuaikan
perilaku mereka, saling menghormati dan menghindarkan perilaku yang mangundang tanggapan negatif.
Enam Cara Menjadi Host Bagus
Untuk mengadakan pesta, tidak peduli jenis pesta tersebut, ada beberapa hal tuan rumah harus ingat bahkan sebelum pesta dimulai.
- Buat undangan yang jelas. Sertakan informasi yang diperlukan untuk tamu anda dalam undangan.
Apakah pesta kasual kumpul-kumpul atau lebih formal? Bagaimana dengan pakaian dan tamu lain yang diundang?
- Rencanakan dengan baik. Persiapkan daftar tamu, makanan, minuman dan hiburan.
- Tetap tenang. Mengadakan pesta bisa menyenangkan, terutama jika anda mendekatinya dengan kesederhanaan.
Dapatkan bantuan jika perlu, dan sempatkan diri untuk berbaur dengan para tamu.
Mereka akan merasa jauh lebih nyaman jika mereka melihat anda diantara para tamu, bukannya didapur atau sibuk
dengan pekerjaan yang lain.
- Buat tamu merasa diterima kedatangannya. Pastikan tamu disambut hangat, kemudian dibuat untuk merasa
diterima selama pesta berjalan. Perhatikan setiap tamu sebanyak yang anda bisa. Jika anda melihat
tamu dengan gelas kosong atau berdiri sendiri, berusahalah memperbaiki situasi dengan cepat dan seriang mungkin.
- Fleksibel dan ramah. Dalam pesta sudah selayaknya jika ada kejadian yang diluar perkiraan anda. Tangani kejadian itu
dengan keramahan dan penuh pengertian.
- Berterima kasih. Terima orang yang datang dan beri salam saat mereka berpamitan pulang.
Dan jangan lupa untuk berterima kasih kepada siapa saja yang membawa hadiah.
Enam Cara Menjadi Tamu Baik
Dalam pesta apa saja, ada beberapa hal tamu yang sopan harus melakukan:
- Beritahu tuan rumah secepatnya jika anda akan menghadiri. Mengetahui jumlah tamu yang akan datang akan
mempermudah tuan rumah untuk mempersiapkan pestanya.
- Datang tepat pada waktunya. Ketepatan waktu mempunyai arti yang berbeda untuk tiap orang.
Namun secara umum tamu diharapkan hadir pada waktunya, tapi jangan datang lebih awal.
- Menjadi tamu yang antusias. Ikuti acara, datang jika diharapkan, toleran dengan yang lain.
- Ulurkan tangan untuk membantu. Bantuan-bantuan kecil akan meringankan beban tuan rumah.
Bahkan jika tawaran anda ditolak, sikap anda akan dihargai. Tawarkan diri untuk membantu
setelah pesta selesai.
- Mengambil makanan atau minuman secukupnya.
- Berterima kasih kepada tuan rumah.
Disadur dari Emily Post